Latest Post

Perawatan Lovebird Biar Ngekek Panjang – Burung yang tergolong pada genus Agapornis ini memang memiliki tampilan fisik yang cukup menawan. Disamping keindahan yang terletak pada tubuhnya, burung berparuh bengkok ini ternyata juga menyimpan suara yang cukup menjanjikan. Ngekek berdurasi panjang adalah ciri khas dari suara lovebird. Mengingat tubuhnya yang indah sekaligus kemampuan berkicaunya yang cukup mumpuni, tak heran jika pengicau yang dikelompokkan pada keluarga atau suku Psittaculidae ini, hingga pada saat ini terus banyak dicari oleh para kicau mania dan juga kalangan pecinta jenis burung hias.
Cara Perawatan Lovebird Harian Biar Ngekek Panjang
Cara Perawatan Lovebird Harian Biar Ngekek Panjang
Namun apabila merawat lovebird dengan tujuan untuk dijadikan burung kicauan, dalam upaya untuk memperolehnya tentu bukanlah perkara yang instan. Pasalnya selain dengan pemberian pakan-pakan terbaik yang mana mengandung nutrisi lengkap, pola perawatan lovebird harian biar ngekek panjang juga sangat berpengaruh besar untuk kedepannya. Kalau pakan sudah diberikan sesuai dengan kebutuhan burung, begitupun rawatan hariannya juga telah dilaksanakan dengan baik, benar, teratur, konsisten, dan sesuai dengan karakter daripada burung itu sendiri, maka pelaung tercapainya pengicau yang mampu gacor ngekek panjang akan semakin besar.

Terlepas dari itu semua, cara perawatan lovebird ngekek panjang sendiri, sebenarnya tidaklah rumit maupun sulit untuk diterapkan. Bisa dibilang begitu, sebab rawatan supaya burung jadi lebih rajin buka paruh, ternyata tidak jauh berbeda dengan setelan harian yang banyak diterapkan oleh para kicau mania pada umumnya. Sehubungan dengan itu, adapun beberapa setelan agar suara ngekek-nya berdurasi lebih panjang, antara lain dengan rutin memandikan sampai basah kuyup, mengatur pemberian pakan, dan memberikan multivitamin. Untuk lebih lengkapnya lagi mengenai perawatan burung lovebird sebagaimana yang telah dirangkum berikut ini:

Rutin Memandikan Sampai Basah Kuyup

Sebagaimana yang telah dimuat dari laman omkicau.com, bahwa perawatan lovebird harian yang berupa pemandian sampai basah kuyup, ternyata bisa memicu stamina burung, sehingga sangat memungkinkan kalau nantinya mampu membuatnya jadi ngekek panjang. Untuk waktu proses pemandian sendiri tidak jauh berbeda dengan jam memandikan burung berkicau jenis lain pada umumnya, yaitu di pagi dan siang hari. Namun karena mandi burung dilakukan sampai ia basah kuyup, maka ada baiknya jika dilaksanakan tepat waktu, dimana setelah dimandikan burung harus sempat dijemur atau terkena sinar matahari. Disamping itu memandikan burung bisa dengan cara disemprot menggunakan sprayer ataupun melalui keramba mandi.
Untuk pagi hari, memandikan burung hingga basah kuyup bisa diterapkan pukul 07.00. Setelah madi pagi selesai dilaksanakan, burung bisa lekas dijemur sekitar 3 jam, atau lebih tepatnya mulai 07.00 hingga 10.00. Seusai dijemur selama 3 jam, burung bisa segera diangin-anginkan sekitar 15 menit dengan cara digantang pada teras rumah, bawah pohon rindang, atau tempat teduh lainnya. Sedangkan untuk waktu pemandian di siang hari, pemilik bisa menerapkannya tepat pada jam 12.00. Setelah itu, burung dapat diangin-anginkan pada tempat teduh kembali. Memasuki waktu luang, dimana burung tidak dimandikan yaitu di sore hari, waktu ini bisa dimanfaatkan untuk memasternya menggunakan suara lovebird MP3.

Setelan Pakan Lovebird

Tumbuh kembang burung termasuk perkembangan pada kemampuan berkicaunya, juga sangat dipengaruhi oleh pakan yang diberikan setiap harinya. Supaya kebutuhan berbagai macam nutrisi yang diperlukan oleh burung bisa tercukupi dengan sempurna, maka sebaiknya makanan lovebird diberikan secara bervariasi. Semisal hari pertama diberi jenis pakan A, hari kedua B, dan seterusnya. Jika makanan tidak divariasi atau tidak berikan secara selang-seling, dampak buruknya yaitu burung lebih rentan terancam obesitas atau kegemukan yang mana bisa membuatnya jadi macet bunyi.

Selain itu, EF (ekstra fooding) seperti buah-buahan dan sayuran segar, juga sangat disarankan untuk tidak ditinggalkan. Pasalnya EF atau pakan lovebird tambahan seperti kangkung, jagung muda, kecambah atau touge, oleh para penghobi burung kicauan banyak dianggap bahwa mampu meningkatkan birahinya, sehingga cukup memungkinkan kalau nantinya dapat membuat burung jadi lebih rajin buka paruh. Namun apabila sampai sekiranya burung terlihat over birahi, untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, maka sebaiknya hentikan untuk sementara pemberian EF tersebut.

Memberikan Multivitamin

Pemberian multivitamin bertujuan agar lovebird selalu terjaga kesehatan dan untuk menunjang perkembangan pada segi kemampuan berkicaunya. Namun dalam upaya menjaga kesehatan burung begitupun guna mengembangkan kualitas gacornya, sebenarnya tidak hanya harus dilakukan dengan cara memberikan multivitamin saja. Akan tetapi akan lebih efektif dan lebih berhasil jika selalu menjaga kebersihan sangkar sekaligus rutin memandikannya.

Dan satu hal yang perlu diingat bahwa multivitamin hanya berperan sebagai pendukung dari keberhasilan burung lovebird yang sehat dan gacor ngekek panjang. Yang lebih penting dan paling berpengaruh terhadap kesehatan sekaligus perkembangan berkicau burung adalah pada pola perawatan lovebird harian yang diberikan. Baik itu setelan harian yang berupa pemasteran, pemandian semprot ataupun keramba, pemberian pakan, dan lain sebagainya.

Harga Jual Lovebird Ngekek Panjang

Jenis Lovebird – Siapa yang tidak tahu burung berparuh bengkok dari keluarga Psittaciade ini. Lovebird adalah burung pengicau yang berasal dari benua Afrika yang ketenarannya dari dulu sudah tidak perlu diragukan lagi. Mungkin hal ini sangat wajar adanya, karena burung dari genus Argaponis ini memang mempunyai segala keindahan yang mengagumkan dan dicintai oleh setiap lapisan masyarakat, mulai dari pria dewasa, perempuan, dan bahkan sampai anak-anak. Selain suara lovebird, karakter paling mencolok dan pada umumnya paling disukai berada di bagian fisik dan sifat dimiliki. Dimana selain mempunyai warna bulu cantik, ia juga termasuk burung monogami dan berkelompok yang memiliki artian sangat setia pada setiap pasangannya sampai mati. Itulah mengapa unggas ini juga kerap disebut burung cinta. Entah itu untuk burung labet muka salem, madagaskar, muka merah, kerah hitam, abisinia, kacamata topeng, fischer, nyasa maupun kacamata pipi hitam.

Untuk semua jenis burung agapornis ini mempunyai ukuran tubuh dan paruh yang rata-rata relatif lebih kecil daripada burung perparuh bengkok lain, namun semua jenis unggas agapornis ini sedikit lebih besar jika dibandingan dengan burung parkit. Selain karena keindahan tubuhnya, unggas hias dan pengicau ini juga disukai lantaran kepintaran yang dimilikinya. Pada dasarnya burung cinta ini diketahui cukup ganas dan agresif, akan tetapi jika sang pemilik lebih jeli melatihnya, ia akan jinak juga serta bisa diandalkan sebagai burung master dan lomba. Tingkat kecerdasannya tidak hanya cukup sampai disitu, sebab semua jenis agapornis juga bisa dilatih menjadi burung atraksi di setiap pertunjukkan seni maupun sirkus. Mungkin itulah keunggulan burung lovebird yang paling mencolok dan disukai oleh setiap kalangan.

Macam jenis lovebird sendiri terbilang cukup banyak, sebab burung paruh bengkok ini mempunyai banyak turunan atau hasil kawin silang yang berbeda-beda. Namun menurut pandangan ahli burung dunia (ahli ornitologi) yang menyelediki berdasarkan ilmu taksonomi, hanya ada 9 spesies labet yang bisa ditemukan. Delapan dari sembilan spesies tersebut bisa ditemui di berbagai negara Afrika, mulai dari Angola, Kongo, Namibia, Tanzania, Zambia, Zimbabwe, Etopia, Malawi dan Afrika Selatan. Satu spesies lainnya bisa ditemukan di dataran madagaskar. Semua jenis tersebut menyukai habitat kering terlebih lagi saat masa reproduksi, entah itu di pepohonan, perkebunan bahkan sampai bangunan-bangunan tua yang sudah tidak dihuni manusia juga akan ia pergunakan untuk menghasilkan dan mengeram 3-6 telur dalam jangka waktu selama 23 hari. Berikut beberapa macam jenis burung lovebird lengkap dengan gambar yang cukup terkenal di Indonesia.

1. Lovebird Muka Salem (Agapornis roseicollis)

Lovebird Muka Salem
Lovebird Muka Salem (Agapornis roseicollis)
 Lovebird Muka Salem (Peachfaced) merupakan burung berparuh bengkok yang berasal dari daerah kering di sebelah barat daya Afrika yang letaknya tak jauh dari gurun Namib. Populasi burung jenis ini juga mempunyai varian warna yang berbeda-beda. Namun pada umumnya dan paling banyak bewarna hijau kuning pada tubuh bagian bawah dan bulu dahi serta bagian belakang mata bewarna merah. Selain itu bagian atas dada bewarna merah muda dan bulu bagian sayap bawah bewarna hijau dengan sedikit warna biru. Ukuran panjang tubuh labet ini bisa sampai 15cm, panjang sayap rata-rata 106mm dan panjang ekor bisa mencapai 44 hingga 52mm.

2. Lovebird Madagaskar (Agapornis cana)

Lovebird Madagaskar (Agapornis cana)
 Lovebird Madagaskar (Agapornis cana)
 Lovebird Madagaskar ini mempunjyai ukuran tubuh yang relatif lebih kecil, bobot tubuhnya hanya bisa mencapai 30-50 gram. Jenis labet yang satu ini sedikit lebih mudah untuk dikenali, karena hanya memiliki kominasi warna hijau saja. Warna tubuh bagian atas hijau dan bagian bawah tubuh berwarna hijau muda. Untuk membedakan jantan dan betina juga tidak sulit, karena bisa dilihat dari segi warna bulu terlebih lagi saat menginjak usia dewasa. Jantan dewasa mempunyai warna kepala dan dada abu-abu, sedangkan untuk betina akan bewarna hijau muda. Hanya saja keberadaan burung ini sangat jarang di Tanah Air, sebab ia memang berasal dari pulau Madagaskar, Afrika.

3. Lovebird Muka Merah (Agapornis Pullaria)

Lovebird Muka Merah (Agapornis Pullaria)
Lovebird Muka Merah (Agapornis Pullaria)
 Redfaced lovebird atau lebih dikenal oleh masyarakat Tanah Air dengan Labet Muka Merah. Sesuai dengan nama yang disandangnya, burung ini mempunyai perawakan muka dan dahi bewarna merah. Namun untuk betina, warnanya cenderung lebih oranye. Untuk keseluruan, seluruh bagian badanya rata-rata mempunyai kombinasi warna hijau kekuning-kuningan dan kaki bewarna abu-abu. Ukuran panjang tubuhnya bisa mencapai 15cm. Selain itu jenis lovebird ini diketahui mempunyai wilayah penyebaran lebih luas daripada yang lain. Populasi burung ini bisa ditemukan di daerah pesisir pantai Afrika tengah hingga bagian barat Ethiopia. Hanya saja jumlah burung ini di Tanah Air tidak begitu banyak, karena spesies ini sulit dibudidayakan.

4. Lovebird Kacamata Topeng (Agapornis personatus)

Lovebird Kacamata Topeng (Agapornis personatus)
Lovebird Kacamata Topeng (Agapornis personatus)
Masked lovebird atau juga bisa disebut Labet Kaca Mata Topeng ini mempunyai ciri yang juga tidak sulit untuk dikenali. Burung lobet ini mempunyai warna dominan hijau, kepala leher bagian atas bewarna hitam, leher melingkar kuning dan bagian dada bewarna lebih kuning menyala daripada tengkuk. Ia bisa tumbuh memanjang hingga 14,5cm. Baik untuk betina dan jantan, warna yang menghiasi bulunya ini hampir tidak bisa dibedakan. Burung ini pertama kali ditemukan di Timur Laut Tanzania dan dibudidayakan pertama kali di Kenya. Tanpa berselang lama, lebih tepatnya pada tahun 1800 sampai 1920-an, burung Masked lovebird ini mulai dikenal dan diperdagangkan.

Jual Lovebird Semua Jenis

5. Lovebird Kacamata Fischer (Agapornis fischeri)

Lovebird Kacamata Fischer (Agapornis fischeri)
Lovebird Kacamata Fischer (Agapornis fischeri)
Sementara itu, untuk burung Labet Kacamata Fischer ini pertama kali dikembangbiakkan pada tahun 1926 di Amerika Serikat. Namanya diambil atau disesuaikan berdasarkan seorang penemunya yang bernama Gustav Fischer asal negara Jerman. Lovebird Fischeri ini mempunyai ciri penampilan bewarna hijau, mulai dari kepala hingga dada dengan gradasi warna merah dan oranye. Permukaan atas ekornya mempunyai perpaduan warna biru dan ungu. Habitat asli Fischer berada di daerah Afrika bagian timur, tengah, selatan, tenggara dan terdapat di danau Victoria Tanzania utara. Jenis lovebird ini bisa tumbuh sampai 14cm dan makanan kesuakaanya juga berupa millet dan jagung.

6. Lovebird Kacamata Nyasa (Agapornis lilianae)

Lovebird Kacamata Nyasa (Agapornis lilianae)
Lovebird Kacamata Nyasa (Agapornis lilianae)

Lovebird Kacamata Nyasa atau juga dikenal dengan nama labet lilian ini juga masuk dalam kategori burung Agapornis yang menawan. Lovebird ini mempunyai warna tubuh hijau, kepala muka merah, bagian leher belakang bewarna kuning dan ukuran panjang tubuhnya bisa mencapai 13cm. Burung ini juga mempunyai mutasi warna unik yang cukup terkenal, yakni biru dan lutino. Wilayah penyebaran paling banyak meliputi Tanzania, Malawi, Mozambik, Zambia tenggara dan Zimbabwe Utara. Kawanan burung ini rata-rata berkembang biak pada musim dingin. Sayangnya wilayah penyebaran burung sangat terbatas, karena disebabkan beberapa faktor seperti pengalihan lahan, perubahan iklam dan lain-lain.

7. Lovebird Kacamata Pipi Hitam (Agapornis nigrigenis)

Lovebird Kacamata Pipi Hitam (Agapornis nigrigenis)
Lovebird Kacamata Pipi Hitam (Agapornis nigrigenis)

Black-cheeked lovebird atau burung Labet Kacamata Pipi Hitam ini juga mempunyai ciri-ciri yang cukup mudah dikenali. Hampir keseluruan warna tubuhnya hijau kekuning-kuningan serta ada beberapa bagian yang menjadi titik pembeda jenis ini dengan yang lain. Bagian pipi bewarna hitam kecoklatan, kepala coklat, paruh putih dan kakinya bewarna abu-abu. Saat ia dewasa panjang tubuhnya bisa mencapai 14cm. Jika jenis lainnya menyukai daerah cenderung kering, untuk lobet ini lebih menyukai hutan gugur di dekat perairan. Saat datangnya musim kemarau, jenis burung ini akan membentuk kelompok dalam jumlah yang banyak. Wilayah penyebaran-nya meliputi Barat Daya Zambia dan sekitar air terjun Victoria Zimbabwe. 

8. Lovebird Abisinia (Agapornis taranta)

Lovebird Abisinia (Agapornis taranta)
Lovebird Abisinia (Agapornis taranta)

Hampir seluruh warna bulu burung ini bewarna hijau dan motif warna kehitaman pada kedua sayapnya, namun untuk kelamin jantan ada tambahan warna merah pada bagian muka. Mungkin jenis ini pantas dinobatkan sebagai burung terbesar untuk sejenisnya, sebab panjang tubuhnya bisa mencapai 16,5cm. Wilayah penyebaran atau habitat asli lovebird ini meliputi bagian selatan Eritrea sampai barat daya negara Ethiopia. Kawanan ini biasanya menyukai dataran tinggi atau daerah pegunungan yang lembab dan berkabut. Makanan kesukaan mereka saat di alam liar adalah biji matahari, apel dan jagung.

Harga Semua Jenis Burung Lovebird Terbaru Terlengkap

Banyak sekali jenis burung kicauan di Indonesia yang memiliki suara merdu dan menjadi favorit para kicaumania. Namun, tidak sedikit pula kicaumania yang memelihara burung beo, karena kecerdasannya dalam meniru berbagai macam suara, terutama suara atau ucapan manusia. Untuk melengkapi koleksi Anda, berikut ini beberapa audio masteran spesial untuk melatih beo bicara.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Download audio masteran spesial untuk melatih burung beo bicara
Download audio masteran spesial untuk melatih burung beo bicara
Seperti pernah disebutkan dalam beberapa tulisan sebelumnya, melatih beo bicara itu sangat efektif jika dilakukan sejak masih berusia trotolan.

Namun jika beo tersebut didapatkan dari usia muda hutan (MH), maka hal pertama yang harus dilakukan adalah berusaha untuk membuatnya sejinak mungkin. Dengan begitu, burung beo akan lebih fokus pada materi latihan yang Anda berikan.

Melatih burung beo juga akan lebih efektif jika dilakukan dengan interaksi langsung antara pemilik dan burungnya. Namun, bukankah tidak semua orang punya waktu luang yang banyak? Akibatnya, pemilik jarang bisa berinteraksi secara full, sehingga beo pun menjadi kurang terlatih atau perbendaharaan katanya masih sedikit.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Untuk mengatasi hal itu, Anda bisa melakukan pemasteran dengan menggunakan suara rekaman berisi ucapan-ucapan yang diinginkan. Tentu saja ucapan atau kata-kata yang sangat popular dan umum dimiliki burung beo yang sudah pintar.

[soundcloud featured="1" src="299255128"/]
[soundcloud featured="1" src="299255265"/]

Zat dalam makanan burung beo yang harus kamu penuhi adalah:
1. Karbohidrat yang berfungsi sebagai sumber energi. Seperti manusia, makanan burung beo juga perlu karbohidrat yang berfungsi juga sebagai cadangan lemak dan menjaga fungsi alat-alat pencernaan. Sumber karbohidrat dalam makanan burung beo bisa didapat dari pisang, pepaya dan jenis biji-bijian. Dalam pemberian karbohidrat jangan terlalu banyak agar burung beo tidak gemuk dan malas.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Zat Dalam makanan burung beo
Zat Dalam makanan burung beo
2. Protein berfungsi sebagai zat penumbuh burung, memperbaiki jaringan tubuh burung agar sehat kembali, dan yang paling penting membuat daya tahan tubuh burung beo kamu meningkat. Sumber protein dalam zat makanan burung beo bisa kamu dapatkan dengan protein hewani dan nabati. Untuk burung beo kamu bisa memberikan kroto, capung dan bisa juga makanan lainnya yang kamu celupkan dalam adonan telur. Untuk sumber protein nabati kamu bisa dapatkan dari beberapa jenis kacang-kacangan dan jagung. Kekurangan zat protein membuat burung beo kamu bulunya rusak, tidak tumbuh, dan burung beo merusak bulunya sendiri. Porsi makanan burung beo harian yang pas yaitu 60 % karbohidrat dan 40 % protein.
Zat Dalam makanan burung beo
Zat Dalam makanan burung beo
3. Lemak berfungsi sebagai sumber energi cadangan, membentuk tubuh, sumber vitamin A,D,E,K dan pengatur suhu tubuh. Namun jika kelebihan lemak bisa membuat warna kotoran burung beo berwarna putih dan berbau busuk.

4. Vitamin berfungsi sebagai mempelancar metabolisme, membentuk tulang, meningkatkan daya tahan tubuh dan menjaga kesehatan alat seksual dan kesehatan reproduksi.

5. Mineral berfungsi sebagai penjaga keseimbangan cairan dalam tubuh, menjaga fungsi syaraf agar tetap sehat dan menjaga kelangsungan kesehatan organ burung beo. Jika kamu ingin burung beo kamu memiliki bulu yang mengkilat dan pertumbuhan bulunya bagus maka kamu harus memenuhi kebutuhan zat mineral dalam tubuh burung beo peliharaan kamu.

6. Air dan serat diperlukan untuk menyerap zat penting lainnya dalam makanan yang kamu berikan dan merangsang alat pencernaan agar berfungsi dengan baik.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Agar beo pintar bicara harus dimulai dengan perawatan harian seperti memberikan makanan kesukaan beo (buah-buahan, serangga seperti jangkrik, capung dan ulat jerman) dan sebagainya. Berikan air minum yang matang dan bersih. Usahakan setiap minggu diberikan multivitamin 1 kali dan dibersihkan kandangnya dengan mencampurkan desinfektan dengan air. Usahakan beo peliharaan kamu mandi setiap hari, kalau tidak mau mandi semprotkan sedikit air saja untuk memancing burung beo agar mau mandi. Selalu jemur setiap hari selama 3 jam pada pagi hari untuk menguatkan badan serta mematikan bakteri yang ada di kandangnya.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Agar beo pintar bicara maka kandangnya juga harus cukup besar seperti lebarnya 60 Cm, tinggi 60 Cm dan panjangnya 100 Cm. Agar kandang terkesan alami maka sediakan 4 tenggeran dari kayu (sesuaikan dengan ukuran kandang dan usahakan tenggerannya tidak menghalangi burung beo untuk sedikit mengepakkan sayapnya dalam kandang).
Agar Beo Pintar Bicara
Agar Beo Pintar Bicara
Hal penting lainnya agar beo pintar bicara yaitu perhatian dan kasih sayang dari pemiliknya. Jika sering berinteraksi dengan burung beo dan melatihnya bicara maka burung beo akan lebih jinak dan lebih mudah untuk mengajarkannya beberapa kata. Hal lain yang juga penting adalah sabar, karena dalam melatih satu kata harus dilakukan secara konsisten dan memakan waktu (dalam mengajarkan beo satu kata tertentu maka jangan ditarget karena kemampuan burung beo mengucapkan satu kata berbeda dengan kata yang lain).

Ingat jika kamu kecewa kalau burung beo peliharaan kamu tidak cepat dalam menghapal suatu kata mungkin burung beo kamu tidak puas dengan pelayanan yang kamu berikan padanya setiap hari. Mungkin kamu tidak mengetahui makanan favoritnya, tidak sering berinteraksi dengannya, kandang yang tidak bersih dan tidak kamu berikan suatu mainan dalam kandangnya). Dalam melatih burung beo agar beo pintar bicara suatu kata yaitu mengaitkan kata tersebut dengan waktu. Misalkan ketika pagi hari sering ucapkan “Selamat pagi”, ketika mau gelap ucapkan “Selamat malam”, dan ketika mau memberi makan ucapkan “waktunya makan”.

Banyak yang mengatakan bahwa jangan memandikan burung beo kamu, tapi biarkan dia mandi sendiri. Hal ini benar karena kamu cukup menyediakan bak yang cukup besar (misalnya dengan ukuran panjang 20 cm, lebar 10 Cm dengan tinggi 8 Cm). Burung beo adalah burung yang suka kebersihan jadi ketika dia mau membersihkan diri, burung beo kamu pasti mandi sendiri asalkan air yang disediakan banyak dan bersih. Jangan lupa setiap burung beo kamu selesai mandi kamu jemur dulu. Jika kamu menjemur terlalu lama, biasanya burung beo kamu terbang bolak-balik gak jelas karena dia udah kepanasan. dan sudah waktunya kamu membawa sangkarnya ke tempat yang teduh.
Agar beo pintar bicara dengan cepat selanjutnya adalah.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Lebih baik kamu menggantung kandangnya di tempat yang cukup tinggi (minimal 2 meter diatas tanah) dan letak sangkarnya jangan dipindah – pindah. Agar beo pintar bicara maka jauhkan seluruh binatang peliharaan lain dirumah kamu seperti kucing dan anjing, karena burung beo takut kalau ada anjing dan kucing yang berkeliaran dekat dengan sangkarnya. Kalau kamu mau agar burung beo fokus dengan kata yang kamu ajarkan maka jauhkan burung lain darinya, karena ditakutkan burung beo akan mendengar suara burung lain dan menirunya.

Jenis-jenis burung beo persebarannya mulai dari asia selatan seperti india, himalaya, sumatera, jawa hingga ke filiphina. Di alam bebas, burung beo hidup di bukit-bukit, dataran rendah hingga ketinggian 2000 meter dpl.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Jenis-jenis Burung Beo
Jenis-jenis Burung Beo
Jenis-jenis burung beo adalah :
1. Beo Biasa atau nama latinnya Gracula religiosa
2. Beo Enggano atau nama latinnya Gracula enganensis,
3. Beo Nias atau nama latinnya Gracula robusta,
4. Beo Sri Lanka atau nama latinnya Gracula ptilogenys,
5. Beo Bastar atau nama latinnya Gracula religiosa peninsularis.
6. Beo Pulau Flores atau nama latin Gracula religiosa mertensii
7. Beo Kepulauan Batu dan Mentawai atau nama latinnya Gracula religiosa batuensis.
8. Beo Pulau Palawan atau nama latinnya Gracula religiosa palawanensis.
9. Beo Nikobar besar atau nama latinnya Gracula religiosa halibrecta Oberholser.

Di Indonesia ada banyak tempat habitat burung beo seperti di lampung, medan, nias, kepulauan batu dan kepulauan mentawai. Di habitat aslinya burung beo memakan buah yang tidak keras seperti pisang dan pepaya. Untuk serangga, burung beo memakan jangkrik dan capung.

Daftar Harga Burung Beo Terbaru Hasil Penangkaran

Jenis-jenis burung beo Lengkap
Salah satu jenis burung beo yang paling terkenal di Indonesia adalah beo nias dengan nama latinnya Cracula Robusta. Sekarang jumlah burung beo nias sudah langka dan hampir punah karena kecantikan dan kemerduan suaranya, burung beo nias diburu secara membabi buta sehingga perlu dilindungi dan dilestarikan. Beruntungnya sudah ada undang-undang yang menyatakan bahwa burung beo nias adalah burung yang dilindungi sehingga siapa yang menangkapnya maka akan didenda dan dipenjarakan.
Untuk kamu yang ingin memelihara burung, apalagi burung-burung tertentu kamu harus melihat dulu peraturan pemerintah tentang jenis burung-burung apa saja yang tidak boleh dipelihara atau jenis-jenis burung beo apa saja yang boleh dipelihara. Selain beo nias, ada juga beo jawa yang penampilannya lebih kecil dibanding beo nias. Ukuran beo jawa maksimalnya mencapai 30 Cm sedangkan beo nias bisa mencapai 37 Cm.

Author Name

{picture#https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjPNNyLGSPjRonSgVBPZ_PTCvzCL1pt-OxYyggF2nP_H869xN-QPSFZbq0GaBI-qn-iSJBBuOxCBtJGVYrfUv8dg7r41MNIdTt3lkVLtNpwPB14x8okbTo6fFu6srp5xJ0VcZ1B4x3ivtw/s1600/10329013_248715351993982_4531803452632040503_n.png} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}

KONTES BURUNG : EBOD JAYA CUP JATIM 2014 Surabaya

KONTES BURUNG : EBOD JAYA CUP JATIM 2014 Surabaya Kolaborasi spektakuler yang terjalin rapih antara Ebod Jaya dan Panitia Lomba menjadi MAGNET tersendiri bagi 1366 peserta yang hadir sehingga dapat bersilahturahmi bersama di gelaran EBOD JAYA CUP JATIM 2014

[VIDEO HEBOH] Model Cantik Di Kontes Burung Asia Cup 1 Nganjuk

[VIDEO HEBOH] Model Cantik Di Kontes Burung Asia Cup 1 Nganjuk Gebyar Asia Cup memang sudah dirasakan banyak kalangan memang menjadi suguhan yang luar biasa, mengandeng Ebod jaya di Suport Produk nya dan Juri ronggolawe kali ke dua setelah Ebod Jaya Cup di Surabaya.

DUNIA HOBI : Aksi Cewe Sexy Dada Montok Belajar Jadi Juri Burung Jalak Suren

DUNIA HOBI : Aksi Cewe Sexy Dada Montok Belajar Jadi Juri Burung Jalak Suren Di beberapa lomba burung berkicau, wanita-wanita berparas ayu mulai terlihat mondar-mandir di arena lomba. Beberapa EO sudah mengikutkan wanita cantik sebagai panitia dalam penyelenggaraan lomba burung berkicau.

[VIDEO HEBOH] Model Cantik Jadi Juri Kontes Burung Cucak Hijau

[VIDEO HEBOH] Model Cantik Jadi Juri Kontes Burung Cucak Hijau Dipersembahkan dengan sepenuh hati : Cukup buka website Ronggolawe.info. semua liputan terangkum dalam bentuk AUDIO VISUAL lebih dekat dan lebih

Lomba Burung - Walikota Depok Cup 2014, Jilid 2 - KicauMania

Lomba Burung - Walikota Depok Cup 2014, Jilid 2 - KicauMania White Shoes & The Couples Company - Aksi Kucing", sound recording administered Redeye Distribution Gelaran ini diikuti sekitar 1300 an peserta, hampir setiap kelas yang dibuka tidak perna

Contact Form

Name

Email *

Message *

Powered by Blogger.